Lukisan XXIII – I Forgive You

March 11, 2019
lukisan romo sugiri
23rd Painting
  • Name : I Forgive You
  • Painter : L.S. ‘15 (L. Sugiri, SJ – 2015)
  • Acrylic on Canvas : 90 cm x 70 cm
  • Explanation : A rich man had two sons. The youngest one requested that his father divided his property, and give him his part. Thus before the father died they requested already their share of the heritage.
The youngest son received the money and went away to enjoy life. As long he had money to spent, he had many friends.
When his money was gone, also his friends were gone. So when he tried to find a job to earn money for his living, no one give him one. He was broke and became a begger.
Then he repented, and wanted to go back home, and asked to be accepted not as the son, but as a slave to work.
But his father was waiting for him, accepted him merciful, forgave him, celebrated his homecoming. The elder brother refused to forgive his younger brother (Luc 15:11-32).
Lukisan ke-23
  • Judul : Saya Mengampuni Kamu
  • Pelukis : L.S. ‘15 (L. Sugiri, SJ – 2015)
  • Dimensi : 90 cm x 70 cm (cat akrilik)
  • Keterangan : Seorang pria kaya memiliki dua anak laki-laki. Si anak bungsu meminta agar ayahnya membagi harta warisannya. Sebelum ayahnya meninggal, si anak bungsu mengambil jatah warisannya dan pergi untuk menikmati hidup.
  Selama ia memiliki banyak uang, banyak teman-teman yang bersahabat dengannya. Ketika uangnya habis, semua teman meninggalkannya.
  Lalu si bungsu mencoba untuk mencari pekerjaan, supaya memiliki penghasilan untuk bertahan hidup. Dia menjadi sangat miskin dan akhirnya menjadi penjaga ternak babi.
  Mengingat kemurahan hati sang ayah kepada para budak, akhirnya si bungsu bertobat, ingin kembali ke rumah, dan meminta untuk diterima bukan sebagai anak, tapi sebagai budak.
  Ternyata yang terjadi di luar dugaan. Sang ayah menunggu, menerima dia dengan penuh kasih sayang, memaafkannya , bahkan merayakan kepulangannya. Namun demikian, sang kakak menolak untuk memaafkan adiknya (Luk 15:11-32).